Prospek Desain Reaktor Berbahan Bakar Cair Molten Salt Reactor

Posted on

Prospek Desain Reaktor Berbahan Bakar Cair Molten Salt Reactor

Abstract

Konsep desain reaktor Generasi IV adalah hasil dari upaya riset teknologi reaktor dan energi nuklir yang melibatkan 10 negara maju dalam Forum Internasional Generasi IV (GIF). Ada beberapa  konsep desain reaktor kandidat yang potensial untuk diimplementasikan untuk memenuhi kebutuhan energi dunia di masa mendatang.  Salah satu dari reaktor Generasi IV adalah reaktor MSR (Molten Salt Reactor). Makalah ini membahas studi dan observasi awal desain reaktor MSR dengan melakukan tinjauan komprehensif terhadap deskripsi dan karakteristik desain bahan bakar, tipe pendingin, aspek keselamatan.  Konsep MSR menawarkan fitur-fitur unik seperti efisiensi dan stabilitas termal tinggi, fleksibilitas spektrum neutron, inherent safe, tekanan operasi rendah, dan beberapa aspek lain. Fitur-fitur itu sangat mendukung untuk operasi reaktor yang murah dan memiliki sistem keselamatan yang lebih baik, sebagai pemenuhan syarat untuk reaktor generasi IV. Reaktor MSR mempunyai keunggulan, antara lain koefisien reaktivitas negatif pada void dan penggunaan bahan bakar cair yang menghindarkan terjadinya steam explosion.  Untuk pengembangan MSR supaya benar-benar siap diproduksi secara komersil, tentu butuh riset dan pengumpulan data lebih lanjut berkenaan dengan keseluruhan bagian reaktor, termasuk mengatasi risiko terjadinya korosi pada material reaktor dan perawatan. Dengan berbagai keunikan dan keunggulan yang ditawarkannya, bisa dikatakan MSR memiliki prospek yang sangat cerah untuk digunakan di masa depan.

Download: Fullpaper

admin
Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *